Rabu, 07 November 2012

Prediksi Partizan vs Inter Milan


Prediksi Partizan vs Inter Milan 

Grup H Europa League 2012-13 Info Tips Skor Pertandingan

Jumat, 9 November 2012, pukul 03.05 WIB, Stadion Partizana, Beograd
Informasi Pertandingan : Prediksi Partizan vs Inter Milan :

Prediksi-Partizan-vs-Inter-Milan sundul.com

Beograd, SunduL.com 

Data dan Fakta :

- Gol telat Rodrigo Palacio sudah cukup bagi Inter Milan untuk mematahkan perlawanan Partizan Beograd dua pekan lalu di Giuseppe Meazza. Kemenangan ini membawa Inter memuncaki klasemen Grup H dengan tujuh poin dari tiga laga, poin yang sama dengan Rubin Kazan di bawahnya.
- Satu kemenangan lagi, Inter dipastikan lolos ke babak berikutnya. Namun jika laga ini berakhir imbang dan Rubin Kazan mengalahkan Neftci, Inter juga dipastikan lolos.
- Rekor Inter dari lima pertandingan melawan Partizan adalah menang empat kali dan imbang sekali. Di Beograd, Inter menang sekali dan imbang sekali.
- Rekor Partizan dari 10 laga kandang terakhir di fase grup Europa League dan Piala UEFA adalah menang dua kali, imbang tiga kali, dan kalah lima kali.
- Inter hanya kalah sekali dari tujuh laga tandang terakhirnya di kompetisi Eropa, dengan lima kemenangan dan sekali imbang.
- Rekor Partizan dari 14 laga melawan tim-tim Italia adalah menang sekali, imbang empat kali, dan kalah sembilan kali. Di Beograd, Partizan menang sekali, imbang dua kali, dan kalah empat kali. Satu-satunya kemenangan Partizan diraih atas AS Roma di Piala UEFA 1988/89.
- Hanya Partizan yang belum pernah mencetak gol di fase grup Europa League musim ini, menurut data yang didapat SunduL.

Head 2 Head :

26 Okt 2012 : Inter Milan 1-0 Partizan (Europa League)

5 pertandingan terakhir Partizan :

3 Nov 2012 : Radnicki Nis 0-4 Partizan (Super Liga)
31 Okt 2012 : Partizan 1-2 Borac Cacak (Serbia Cup)
28 Okt 2012 : Partizan 3-1 Novi Pazar (Super Liga)
26 Okt 2012 : Inter Milan 1-0 Partizan (Europa League)
20 Okt 2012 : Rad Beograd 0-1 Partizan (Super Liga)

5 pertandingan terakhir Inter Milan :

4 Nov 2012 : Juventus 1-3 Inter Milan (Serie A)
1 Nov 2012 : Inter Milan 3-2 Sampdoria (Serie A)
28 Okt 2012 : Bologna 1-3 Inter Milan (Serie A)
26 Okt 2012 : Inter Milan 1-0 Partizan (Europa League)
21 Okt 2012 : Inter Milan 2-0 Catania (Serie A)

Prediksi Partizan vs Inter Milan, starting XI :


Partizan

Petrovic
Miljkovic - Ostojic - Ivanov - Volkov
Kamara - Smiljanic
Tomic - Ilic - Markovic
Mitrovic
Pelatih : Vladimir Vermezovic

FC Internazionale

Handanovic
Silvestre - Cambiasso - Juan
Jonathan - Guarin - Mudingayi - Pereira
Palacio
Livaja - Cassano
Absen : Coutinho (cedera)
Pelatih : Andrea Stramaccioni

Apa komentar anda tentang Partizan vs Inter Milan ini?


Kirimkan prediksi bola versi anda, melalui kolom komentar di bawah ini.


Sumber : http://www.sundul.com/review/prediksi-partizan-vs-inter-milan-grup-h-europa-league-2012-2013/



sundul.com situs sepakbola dengan berita bolaprediksi bolacuplikan goljadwal siaran bolaskor bola terlengkap.



Facebook : Visit our Fanpage


Follow us: @Sundulcom


Supported By : 


Tidak ada komentar:

Posting Komentar